Resep Masakan Capcay Seafood
Bahan :
- 100 gram udang, dikupas, dikerat punggungnya
- 100 gram cumi, dipotong kotak, dikerat-kerat
- 6 buah bakso ikan, dipotong 2 bagian
- 100 gram wortel, dipotong serong
- 50 gram caisim, diiris kasar
- 100 gram kembang kol
- 50 gram jamur merang, masing-masing dibelah 2 bagian
- 25 gram kapri
- 5 lembar kol, dipotong-potong
- 1 buah bawang bombay, diiris panjang
- 2 siung bawang putih, dimemarkan
- 2 cm jahe, diiris
- 2 sendok teh saus tiram
- 1 sendok teh kecap ikan
- 1 sendok teh saus tomat
- 1 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 400 ml kaldu
- 1 sendok makan tepung maizena, dilarutkan dalam 1 sendok makan minyak untuk menumis
Cara Pengolahan :
- Tumis bawang putih, bawang bombay, dan jahe sampai harum.
- Tambahkan udang dan cumi. Masak sampai berubah warna. Masukkan bakso, wortel, cisim, kembang kol, dan jamur. Masak sampai layu.
- Masukkan kapri dan kol. Aduk rata.
- Bumbui saus tiram, kecap ikan, saus tomat, garam, dan merica. Aduk sampai seluruh sayur dan seafood terbalut bumbu.
- Tuangkan kaldu. Masak sampai mendidih. Kentalkan dengan larutan maizena. Biarkan sebentar lalu angkat.
Sumber : http://www.sajiansedap.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar