Coto Makassar |
Coto Makassar di Surabaya - Anda penggemar makanan khas Coto Makassar ?, Jika anda tinggal di surabaya, rasanya tidak perlu jauh-jauh pergi ke Makassar untuk menikmati Coto Makassar. Lokasinya tepat di Jalan Achmad Jais Kota Surabaya, sempatkanlah diri Anda untuk mampir di rumah makan Coto Makasar Daeng Kulle.
Rumah makan yang selalu ramai ini menyuguhkan Coto Makasar dengan cita rasa yang masih khas Makasar. Selain itu, rumah makan yang terletak di jalan Achma Jais No 4 ini juga menyediakan Es Pallu Butung untuk menemani santapan Anda.
Satu mangkok besar Coto Makasar hanya 17 ribu rupiah. Di samping itu, rumah makan Daeng Kulle juga menyediakan ketupat dan lontong khas Makasar, Burasa untuk menemani Anda bersantap. Burasa adalah lontong dari beras yang dicampur dengan santan kemudian dibungkus pipih.
Coto Makasar pada umumya berisi daging dan jeroan. Namun, jika Anda tidak suka salah satu isi, Anda bisa meminta isi Coto Makasar sesuai dengan selera. Di samping itu, jika Anda penggemar paru, sebaiknya Anda meminta karena paru di rumah makan ini disediakan terpisah. Sambal di rumah makan Daeng Kulle juga berbeda dengan rumah makan Coto Makasar yang lain. Rumah makan Daeng Kulle menggunakan sambal tauco untuk melengkapi cita rasa Coto Makasarnya.
Di samping rasa yang masih khas Makasar, rumah makan Daeng Kulle masih menggunakan cara tradisional dalam memasak Coto Makasar. Rumah makan ini menggunakan Gumbang Butta untuk memasak. Gumbang Butta merupakan periuk tanah liat yang dipercaya dapat menyerap lemak sumber kolestrol jahat.
Menu spesial lain yang ditawarkan di rumah makan Daeng Kulle antara lainnya Sop Saudara, Nasi Campur Ujung Pandang, dan Es Kacang Merah. Rumah makan ini pada hari kerja setiap buka dari pukul 10.00-17.00 WIB. Sedangkan pada hari libur buka dari pukul 07.00-14.00 WIB.
Selamat menikmati Coto Makassar Daeng Kulle di Surabaya. Buat orang Makassar di Surabaya, disini adalah tempat yang paling cocok buat melepas rindu akan masakan khas Makassar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar