Get Kuliner Indonesiaku on Google Play

Kamis, 09 Januari 2014

RESEP PENCOK AYAM BAKAR


Ayam bakar tak selamanya berbumbu kecap. Ayam bakar dengan bumbu yang berbeda juga tak kalah nikmatnya, seperti Pencok Ayam Bakar berikut ini. Sangat mudah dan tidak memerlukan waktu yang lama untuk mengolahnya. Sajikan saat panas dan pada saat makan siang atau makan malam bersama keluarga.

Bahan dan Bumbu :
1 ekor ayam, dipotong 4 bagian
500 ml santan dari 1/2 butir kelapa
6 batang kemangi, petiki daunnya
1 sendok teh air asam jawa dari 1/2 sendok teh asam jawa dan 1/2 sendok makan air

Bumbu Dihaluskan :
8 butir bawang merah
6 siung bawang putih
4 buah cabai merah besar
1/4 sendok teh merica bubuk
3 butir kemiri, disangrai
2 cm kencur
2 sendok teh garam
1 sendok teh gula pasir

Cara Membuat :
  1. Rebus ayam bersama santan dan bumbu halus hingga bumbu meresap.
  2. Tambahkan daun kemangi. 
  3. Aduk rata. 
  4. Masak hingga ayam matang.
  5. Bakar ayam di atas bara api sambil dioles  sisa bumbu hingga kecokelatan. 
  6. Angkat.
Sajikan Pencok Ayam Bakar ini dengan sambal kesukaan anda. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar