Get Kuliner Indonesiaku on Google Play

Sabtu, 28 Juni 2014

Resep Cake Cokelat Lapis Capucinno


Resep Cake Cokelat Lapis Capucinno
Cake Cokelat Lapis Capucinno
Cake cokelat memang selalu menjadi kegemaran semua orang. Kini Anda dapat membuat Cake Cokelat Lapis Capucinno di dapur sendiri. Perpaduan antara cokelat dan Capucinno membuat Cake Cokelat Lapis Capucinno ini makin special di hari special Anda.

Bahan Cake :
6 butir telur
150 gr gula pasir
1 sdt emulsifier (sp/tbm)
100 gr tepung terigu protein sedang
1/2 sdm maizena
30 gr cokelat bubuk
1/2 sdt baking powder
25 ml susu cair
125 gr margarin, di lelehkan
1 sdt cokelat pasta
1/2 sdt cokelat bubuk untuk taburan

Bahan Olesan ( kocok hingga mengembang ) :
150 gr krim bubuk
2 sachet capuccinno instan
250 ml air es

Cara Pengolahan :
  1. Cake : kocok telur, gula pasir, dan emulsifier sampai mengembang. Tambahkan tepung terigu, maizena, cokelat bubuk, dan baking powder sambil di ayak dan di aduk rata.
  2. Masukkan campuran susu cair, mentega leleh, dan cokelat pasta sedikit - sedikit sambil diaduk perlahan.
  3. Tuang ke dalam dua loyang diameter 20cm tinggi 4 cm yang sudah di oles margarin dan diatas kertas roti.
  4. Oven dengan api bawah suhu 190 derajat celcius selama 25 menit sampai matang. Masing - masing cake di belah menjadi 2 bagian.
  5. Oleskan bahan olesan diatas cake. Tumpuk.
  6. Hias cake dengan cream kocok hingga menutupi semua bagian cake. Taburkan cokelat bubuk di atas cake.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar