Cupcake Cokelat Bluberry
Cupcake Cokelat Bluberry adalah salah satu jenis resep kue yang paling banyak dicari akhir- akhir ini, hal ini tak lepas karena semakin banyaknya varian tampilan dan hiasan cupcake yang bermunculan. Cupcake Cokelat Bluberry sendiri banyak dicari karena biasanya resep cupcake coklat enak dibuat sebagai dasar berbagai macam resep cupcake aneka bentuk.
Bahan - bahan :
150 gr margarine
50 gr gula pasir halus
175 gr tepung terigu protein sedang
30 gr cokelat bubuk
1 sdt baking powder
125 ml susu cair
1/2 sdt cokelat pasta
75 gr cokelat pekat, dicincang halus
150 gr putih telur
1/4 sdt garam
Bahan hiasan :
100 gr krim kocok
75 gr selai bluberry
Cara Pengolahan :
- Kocok margarine dan gula pasir halus sampai lembut.
- Masukkan tepung terigu, cokelat bubuk, dan baking powder bergantian dengan campuran susu cair dan cokelat pasta sambil diayak dan di kocok perlahan.
- Tambahkan cokelat masak pekat. Aduk rata. Sisihkan.
- Kocok putih telur dan garam sampai setengah mengembang. Tambahkan gula pasir halus sedikit - sedikit sambil di kocok sampai mengembang.
- Tuangkan ke dalam campuran tepung terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk perlahan.
- Tuang di dalam cup kertas tebal setinggi 1/2 cetakan. Beri selai bluberry. Tutup dengan adonan. Oven dengan api bawah suhu 190 derajat celcius selama 20 menit sampai matang. Hias dengan bahan hiasan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar