Get Kuliner Indonesiaku on Google Play

Sabtu, 28 Juni 2014

Resep Puding Roti Cokelat Kenari


Resep Puding Roti Cokelat Kenari
Puding Roti Cokelat Kenari
Kombinasi antara coklat dan kenari yang dipadukan dalam roti yang lezat akan membuat piknik keluarga Anda makin menyenangkan. Simple kok bun Resep Puding Roti Cokelat Kenari, kalo ga percaya intip yuk resep dan cara pengolahannya.

Bahan - Bahan :
7 lembar roti tawar tanpa kulit, di potong kecil
75 gr kismis, di potong 2 bagian
75 gr kenari, di iris panjang
4 butir telur, kocok lepas
100 gr cokelat masak pekat, di lelehkan
1/4 sdt garam
100 gr gula pasir
400 ml susu cair
1 sdm cokelat bubuk
1 sdm gula tepung untuk taburan

Cara Pengolahan :
  1. Campur roti tawar, kismis, dan kenari. Aduk rata.
  2. Masukkan dalam pinggan tahan panas kecil yang di oles margarin.
  3. Aduk rata cokelat bubuk, garam, dan gula pasir. Tuangkan susu dan telur. Aduk rata. Tambahkan cokelat masak pekat. Aduk rata.
  4. Tuang di dalam pinggan tahan panas kecil yang berisi campuran roti tawar. Letakkan di loyang yang diberi sedikit air.
  5. Oven denga api suhu bawah 170 derajat celcius selama 45 menit sampai matang.
  6. Taburkan gula tepung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar